Pusdiklat Dhammarakkhita
  2023-12-27 00:00:08
Penjelasan tentang Meditasi Jalan dan Manfaatnya

Buddha mengajarkan kita untuk berlatih meditasi dalam empat postur. Salah satu postur yang dimaksud oleh-Nya adalah postur berjalan atau sering disebut sebagai meditasi jalan. Banyak di antara kita yang masih bingung apa yang sebenarnya perlu dilakukan saat meditasi jalan dan apa yang perlu diamati. Di video ini Y.M. Bhikkhu Ñāṇukkaṁsa menjelaskan tentang cara dan juga manfaat dari meditasi jalan terutama bagi mereka yang berlatih untuk jangka waktu yang lama. Silakan menyimak penjelasan beliau dengan penuh perhatian. DHAMMAKATHĀ merupakan salah satu program dari Pusdiklat Dhammarakkhita, yang membahas Dhamma dalam bentuk video pendek. Dalam program ini para umat dapat mengajukan pertanyaan yang berkaitan dengan Dhamma, ke nomor: ?wa.me/+62081282200218 (Chat WA Only) (Admin Yayasan DKS)